Rabu, 18 Januari 2012

Stadion Batakan




Kota : Balikpapan, Kalimantan Timur
Dibangun : Tahun 2010 masih dalam tahap pengerjaan.
Kandang : -
Kapasitas : 30.000 kursi.
Tipe stadion : Stadion Sepakbola Lama.
Kategori : A
Sejarah Singkat
Stadion Batakan merupakan stadion masa depan dari Persiba Balikpapan. Komplek stadion Balikpapan di Batakan yang akan dibangun oleh Pemkot, kelak akan menjadi sarana olahraga yang mewah dan megah. Di bangun di atas lahan seluas 18 hektare akan berdiri berbagai sarana olahraga dengan standar olimpiade.
Sarana tersebut tentu akan menjadi angin segar bagi pembinaan olahraga di Balikpapan khususnya buat team Persiba Balikpapan.
Komplek olahraga tersebut diperkirakan membutuhkan waktu tiga hingga empat tahun untuk menyelesaikan keseluruhan proyek tersebut.
Khusus untuk pembangunan stadion sepakbola pemerintah kota Balikpapan telah menganggarkan dana sekitar Rp 150 miliar.
Perkiraan Kondisi

PSMS Medan Gagal Taklukkan Persipura Jayapura



PSMS Medan kembali gagal menuai angka penuh melawan tim asal Papua setelah bermain imbang tanpa gol saat menjamu Persipura Jayapura di Stadion Teladan dalam lanjutan Superliga Indonesia (ISL) 2011/12, Rabu (18/1) malam WIB.

Kendati meraih hasil imbang, PSMS naik satu tangga ke posisi 13 klasemen sementara dengan nilai tujuh dari enam laga yang sudah dijalani. Walau mengumpulkan poin sama, PSMS menggeser Gresik United dengan keunggulan selisih gol.

Ini merupakan kali kedua berturut-turut PSMS tak mampu meraih angka penuh saat menghadapi klub asal Papua. Sebelumnya, PSMS harus bermain imbang 1-1 melawan Persiwa Wamena.

Sementara Persipura tidak beranjak dari peringkat dua klasemen sementara usai mengoleksi 17 poin. Tim Mutiara Hitam berselisih dua angka dari pemuncak klasemen Sriwijaya FC.

Bermain di hadapan ribuan pendukungnya, PSMS mengalami kesulitan untuk menghadapi permainan agresif yang diperagakan Persipura sepanjang 90 menit. Boaz Solossa sempat membobol gawang PSMS, namun dianulir wasit, karena berada dalam posisi off-side.


Tuan rumah terus mendapat tekanan dari Persipura. Upaya menekan pertahanan Persipura melalui Zulkarnaen dan Shoi Dong Soo kerap menemui kegagalan, akibat solidnya lini belakang tim tamu.

PSMS mencoba memberikan perlawanan berarti kepada Persipura di babak kedua. Kendati demikian, tim Ayam Kinantan kesulitan mengimbangi lini tengah Persipura, dan hanya mengancam di sepuluh menit awal.

Selepas itu, Persipura tetap mendominasi permainan. Alberto 'Beto' Goncalvez sempat memberikan ancaman lewat tandukannya, tapi dapat dimentahkan kiper Markus Haris Maulana.

PSMS nyaris unggul di pertandingan ini saat mendapat peluang emas di menit ke-75. Tapi sundulan Osas Saha hanya menerpa mistar gawang. Itu merupakan peluang terbaik yang dimiliki PSMS. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga pertandingan berakhir.